Minggu, 29 Mei 2016

Japan Diary part 2: Tokyo Disney Sea!

Ternyata, iman gue lebih kuat dibanding yang gue kira.

Gue berhasil keluar tanpa tentengan belanjaan dari ‘Animate’. Bangga banget. Meski hampir nangis. Tapi ini baru hari pertama gue di Jepang, apa kabar hari-hari gue kedepannya kalo duitnya udah ludes di perintilan anime :’)

Senin, 23 Mei 2016

Japan Diary part 1: Hello Japan! Finally we met!


Dari SD, gue demen banget sama yang namanya baca manga. Mulai dari Doraemon sampai Nakayoshi. Puncaknya pas SMP sih, semakin beragam manga yang dibaca, semakin tertarik gue sama negara asalnya, yaitu Jepang.

Gue paling suka baca manga romance atau serial cantik bahasa gaulnya. Karena kebanyakan serial cantik ngebahas kehidupan sehari-hari (no ninjas no shuriken no pirates no ghoul no titans) (meski gue juga suka itu semua) well, jadi kepo aja sih sama kehidupan mereka terutama tradisi di sekolah, kaya festival olahraga, festival kebudayaan, kelulusan, naik sepeda pulang sekolah, lari ngejar kereta, eskul panahan yang menurut gue keren banget, sampai hal kecil kaya vending machine, semuanya fascinating.